1. Lampit Rotan
Lampit rotan khas Banjarmasin ini memiliki motif yang etnik dan unik. Biasanya digunakan dalam pembuatan karpet, gorden, tas, dan sebagainya. Lampit rotan ini juga dapat digunakan untuk sejadah dengan tampak depan dilapisi kain bermotif dan belakangnya rotan. Lampit rotan ini mudah digunakan, mudah dibersihkan dan banyak ditemui di daerah Martapura, Kalimantan Selatan. Selain itu, kamu dapat melihat orang-orang yang sedang mengolah lampit rotan ini.
2. Tas Rotan Bermotif Dayak
Bagi kami yang menyukai fashion etnik, kamu wajib mengunjungi Banjarmasin. Warga Banjarmasin juga memanfaatkan rotan maupun pernak-pernik untuk membuat tas, mulai dari tas selempang hingga tas besar. Bahan yang digunakan terbuat dari manik-manik yang memiliki motif warna-warni, rotan, purun dan bambu yang memiliki motif anyaman.
3. Sasirangan
Sasirangan adalah kain adat suku Banjar yang hanya ada di Banjarmasin. Sasirangan dahulunya sering digunakan dalam upacara adat. Namun sekarang sasirangan sering diolah menjadi tas, fashion, seragam, acara resmi dan souvenir. Motif sasirangan yang terkenal adalah Kambang Raja, Bayam Raja, Daun Jajuru dan Kambang Tanjung. Sasirangan ini dapat kamu temui di daerah Pangeran Samudra dan Martapura.
4. Perhiasan Batu Intan
Siapa yang tidak tahu terkenalnya batu intan di Kalimantan Selatan? Ribuan intan beraneka ragam bisa kamu temui di Kota Intan Martapura, Kalimantan Selatan. Di pasar ini banyak terdapat toko penjual batu permata dan batu mulia lainnya, dan cendera mata dari Banjarmasin. Di sana kalian akan menemui banyak penjual yang duduk di lantai sepanjang toko menjual dagangan mereka. Siapa sangka, bahwa dibalik kesederhanaan mereka, mereka sangat kaya dan memiliki banyak berlian di kantong-kantong mereka. Disana juga terdapat banyak penjual yang sedang menggunakan kaca pembesar untuk membuat batu-batu tersebut. Mereka mengatakan bahwa apakah batu tersebut memiliki "tahi lalat" atau keretakkannya akan memengaruhi nilai jual.
5. Pernak Pernik Banjar
Kota yang dijuluki sebagai kota serambi mekah ini juga memiliki kerajinan tangan unik, yaitu Pernak Pernik Banjar. Bahan yang digunakan biasanya dari batu-batu. Biasanya diolah menjadi gelang, kalung, tasbih atau hanya menjual batu-batunya saja untuk diolah sendiri oleh pembeli. Toko-toko yang berada di Kota Intan tersebut memiliki sekitar 70 buah toko.
Itulah beberapa kerajinan tangan dari Banjarmasin yang bisa kamu bawa sebagai oleh-oleh khas Banjarmasin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar